Rabu, 25 November 2009

kenapa puasa 10 zulhijjah??

Dengan nama Allah y Maha pemurah lagi maha pengasih..

Beberapa hari lagi kita akan memasuki bulan Dzulhijjah yang di dalamnya ada hari – hari yang
penuh dengan keberkahan dan kemuliaan, yaitu pada 10 hari permulaannya. Pada 10 hari
pertama tersebut kita bisa melakukan ibadah – ibadah seperti zikir, puasa, kurban, sedekah,
umroh dan haji (bagi yang mampu) dll dengan ganjaran pahala yang sangat besar. Rasulullah
saw bersabda : “Tiada hari yang mana orang beramal shalih di dalamnya yang lebih disukai
Allah daripada hari – hari ini (yakni sepuluh hari permulaan Dzulhijjah). Sahabat
bertanya :”Walau jihad fisabilillah ya Rasulullah?” Rasulullah menjawab : “Walaupun jihad
fisabilillah kecuali jika seorang keluar dengan membawa semua hartanya dan tidak kembali
sama sekali, (yakni habis hartanya dan mati syahid). (HR Bukhari dari Ibnu Abbas r.a)
Dianjurkan untuk memperbanyak takbir, tahmid dan tahlil pada sepuluh hari – hari tersebut.
“Tiada hari yang lebih besar dan lebih dicintai Allah untuk beramal di dalamnya melebihi dari
hari sepuluh (1 – 10 Dzulhijjah), karena itu perbanyaklah olehmu takbir, tahmid dan tahlil
(Allahu Akbar, Alhamdulillah, Laa ilaha illallah).”(HR Ahmad dari Ibnu Umar)
Keistimewaan lain dari sepuluh hari permulaan Dzulhijjah adalah berkenaan dengan hari Arafah
atau hari kesembilan, “Tidak ada hari yang Allah lebih banyak membebaskan hamba-Nya dari
azab neraka daripada hari Arafah. Sesungguhnya Dia (pada hari itu) mendekat, kemudian
membangga – banggakan mereka (para jama’ah haji) dihadapan para malaikat. Lalu Dia
bertanya, ‘Apa yang diinginkan oleh para jama’ah haji itu?’”(HR Muslim dari Aisyah r.a)
Sangat dianjurkan pula berpuasa baik secara penuh (dari 1 – 9 Dzulhijjah) maupun pada hari
tertentu, seperti hari Arafah/hari kesembilan saja. “Berpuasa pada hari Arafah menghapuskan
dosa tahun yang lalu dan dosa tahun yang akan datang.”(HR Muslim)
Abu Dardaa’ r.a berkata, “Rajin – rajinlah berpuasa sepuluh permulaan bulan Dzulhijjah dan
memperbanyak do’a dan istighfar serta sedekah di dalamnya, sebab saya telah mendengar
Nabimu Muhammad saw bersabda, ‘Celaka orang yang tidak mendapat bagian dari kebaikan
dalam hari – hari sepuluh, jagalah terutama berpuasa pada hari kesembilan, sebab mengandung
kebaikan (keuntungan) yang lebih banyak dari apa yang dapat dihitung oleh ahli hitung’.”
Inilah salah satu keistimewaan umat Nabi Muhammad saw, walaupun kita rata – rata berusia
pendek tapi Allah yang Maha Pemurah memberi kita waktu – waktu istimewa yang bernilai
tinggi, yang kadang sehari saja pahalanya jauh melebihi pahala kebaikan yang kita lakukan
seumur hidup. Tinggal kita bagaimana mengambil dan memanfaatkan kesempatan emas
tersebut.



semoga antuma dapat menghayati kelebihan bulan dzulhijjah..

:)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan